Yesus menyatakan demikian dalam doaNya (Yohanes 17): Selama Aku bersama mereka (murid-muridNya), Aku memelihara mereka dalam namaMu, yaitu namaMu yang telah Engkau berikan kepadaKu; Aku telah menjaga mereka dan tidak ada seorangpun dari mereka yang binasa selain dari pada dia (Yudas Iskariot) yang telah ditentukan untuk binasa, supaya genaplah yang tertulis dalam Kitab Suci.

(ayat 12) Dan bukan untuk mereka ini saja Aku berdoa, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepadaKu oleh pemberitaan mereka (anda dan saya); (ayat 20) Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepadaKu, supaya mereka menjadi satu, sama seperti kita adalah satu: Aku di dalam mereka dan Engkau di dalam Aku supaya mereka sempurna menjadi satu, agar dunia tahu, bahwa Engkau yang telah mengutus Aku dan bahwa Engkau mengasihi mereka, sama seperti Engkau mengasihi Aku. (ayat 23) Selama Yesus melayani di bumi, semua murid-muridNya Ia pelihara dan jaga dalam nama Allah Bapa yang otoritas dan kuasanya telah diberikan kepada Yesus Kristus sehingga tidak ada seorangpun binasa kecuali yang sudah ditentukan. Menurut FirmanNya hidup yang kekal yaitu bahwa murid-muridNya (termasuk kita) mengenal Bapa dan Yesus Kristus yang Bapa utus(Yohanes 17:3).
Anda telah mengenal Allah Bapa dan Yesus Kristus, berarti anda telah memiliki hidup yang kekal itu. Jika Yesus bisa menjaga dan memelihara semua orang yang mengikutiNya sehingga tidak ada satu orangpun binasa kecuali yang sudah ditentukan, berarti anda dan semua orang yang percaya kepadaNya saat ini masih terjaga dan terpelihara sedemikian rupa sehingga tidak seorangpun dari kita akan binasa. Kata kuncinya adalah “percaya kepada Yesus Kristus.” Jika anda percaya kepada Yesus Kristus maka anda juga telah memperoleh kemuliaan Allah Bapa supaya anda menjadi satu dengan Yesus dan Bapa. Siapa Kemuliaan itu? Dialah Roh Kudus. Aku telah memberikan firmanMu kepada mereka dan dunia membenci mereka, karena mereka bukan dari dunia, sama seperti Aku bukan dari dunia. (Yohanes 17:14). Berbahagialah kamu, jika kamu dinista karena nama kristus, sebab Roh kemuliaan, yaitu Roh Allah ada padamu (1 Petrus 4:14).
Karena anda dan saya memiliki Firman Tuhan dan percaya kepadanya dengan segenap hati, maka dunia membenci kita. Hal ini sudah diberitahukan oleh Tuhan Yesus kepada muridmuridNya bahwa di dalam dunia kita akan mengalami penganiayaan, tetapi kita tidak perlu gentar karena Dia sudah mengalahkan dunia (Yohanes 16:33).

Ditulis oleh GKPS DENPASAR Monday, February 22, 2010

0 komentar

Subscribe here

Tentang Kami

My photo
Denpasar, Bali, Indonesia
WELLCOME to Gereja Kristen Protestan Simalungun Bali... Di sini tempat kita memuji Tuhan Yesus Kristus, tempat kita belajar Firman Tuhan... Let's praise Jesus Christ..!!Haleluya...

Pengurus Gereja

Pendeta
Pdt. Melena br. Turnip

Pimpinan Majelis

Vorhanger : St. Jansen Purba Sidagambir
Wapeng : St. Rajalim Saragih Simarmata
Sekretaris : Sy. Johny Damanik
Bendahara : St. W. Saragih Simarmata

Anggota Majelis
St. Rajalim Saragih
St. H. F. Sinaga
Sy. HJ. Sipayung
Sy. Enrico Purba
Sy. Doni F. Sinaga
Sy. Jayansen Sipayung
Sy. E. H. Sinaga
Sy. Jadima Purba Sidagambir
Sy. Benny Saragih
Sy. Jonrianto Purba

Seksi-seksi/Koordinator
Bapa: Sy. Jayansen Sipayung
Wanita: Ny. M. Lisbeth Br. Saragih
Pemuda: Sy. Donny Sinaga
SM: Ny. Evi K. Br. Girsang

Pembimbing
Bapa: St. H. F. Sinaga
Wanita: St. W. Saragih Simarmata
Pemuda: Sy. Jadima Purba Sidagambir
SM: Sy. Jonrianto Purba

Translate

GKPS Denpasar's Moments

Pensi Pgkps Denpasar

Ianan, Lokasi


View Tanjung Benoa in a larger map